Jatuh Tempo Adalah: Arti, Manfaat, dan Tips Penting

Istilah jatuh tempo mungkin sudah sering didengar. Namun, banyak juga yang belum memaami tips mengelola pembayaran utang sebelum jatuh tempo dan apa saja manfaatnya. Simak penjelasannya lebih lanjut dalam artikel berikut.
Arti Jatuh Tempo
Jatuh tempo merupakan batas waktu yang telah ditentukan untuk melakukan pembayaran atau pelunasan kewajiban keuangan, seperti utang, tagihan, atau cicilan.
BACA JUGA: Restrukturisasi Kredit Adalah: Arti, Syarat, dan Jenisnya
Setelah tanggal jatuh tempo, peminjam atau pihak yang berutang diwajinkan untuk membayar beserta bunga atau denda jika berlaku.
Dengan kata lain, jatuh tempo merupakan tenggat waktu yang telah disepakati antara pemberi utang dan penerima utang sebagai batas akhir untuk penyelesaian pembayaran.
Manfaat Memahami Konsep Jatuh Tempo
Mengapa sangat penting memahami konsep jatuh tempo? Berikut ini adalah beberapa alasannya:
Merencanakan keuangan dengan cermat
Kamu bisa merencanakan keuangan dengan lebih baik jika mengetahui tanggal jatuh tempo berbagai kewajiban keuangan. Dengan begitu, kebutuhan lainnya pun turut terpenuhi dengan baik.
Menghindari denda
Pembayaran yang melewati jatuh tempo sering kali akan dikenakan denda. Memahami dan mematuhi tanggal jatuh tempo dapat menghemat pengeluaranmu dari biaya tambahan yang tidak perlu.
Menjaga kredibiltas dan skor kredit
Melakukan pelunasan utang tepat waktu membantu menjaga skor kreditmu tetap baik. Bila skor kreditmu tetap baik, kredibilitasmu sebahai debitur juga tetap baik.
Tips Mengelola Utang Sebelum Jatuh Tempo
Inilah beberapa tips penting untuk mengelola jatuh tempo dengan efektif:
Atur pengingat untuk tanggal jatuh tempo
Gunakan berbagai fitur pengingat yang ada di ponselmu untuk mengingatkan waktu jatuh tempo untuk beberapa kewajiban pembayaran. Dengan begitu, kamu bisa terhindar dari keterlambatan yang menyebabkan denda tinggi.
Pertimbangkan pembayaran otomatis
Ada baiknya untuk mengatur pembayaran otomatis pada rekening bank untuk berbagai tagihan rutin. Meskipun begitu, kamu harus tetap memastikan dana yang cukup di dalam rekening.
Berkomunikasi dengan pihak kreditor
Jika kamu mengalami kesulitan untuk memenuhi kewajiban saat jatuh tempo, ada baiknya berkomunikasi dengan pihak kreditor sesegera mungkin. Kamu bisa berbicara tentang perpanjangan atau pengaturan pembayaran alternatif.
BACA JUGA: Tips Kredit Motor Bekas yang Mudah dan Praktis
Nah, itulah pengertian, manfaat, dan tips penting terkait jatuh tempo. Jika butuh solusi finansial untuk kebutuhan mendadak, Easycash yang berstatus “berizin dan diawasi OJK” bisa jadi opsi andalan.